Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

10 HP Murah Kamera Terbaik & Terbaru 2022

10Terbaik.com Tekno - Berencana membeli HP terbaru dengan kamera yang bagus, tapi punya budget terbatas dan tidak bisa membeli HP Flagship? Tenang, kami telah merangkum beberapa HP murah dengan kualitas kamera terbaik saat ini.

Sebelumnya, ada satu hal penting yang perlu kamu tahu. Meski spesifikasi Megapixel penting, tingginya Megapixel bukan berarti lebih baik. Oleh karenanya, disarankan juga melihat faktor lain seperti aperture misalnya. Dimana kamera akan dapat menyerap lebih banyak cahaya dengan lensa aperture yang lebih baik. Dan faktor lainnya, seperti autofocus dan OIS.

Sebut saja iPhone, smartphone besutan Apple tersebut selalu punya Megapixel yang tergolong rendah dibanding HP Android. Namun semua orang tahu, hasil foto kameranya sangat bagus bahkan mengalahkan jajaran flagship merk lain dengan spesifikasi Megapixel yang lebih besar. Ini dikarenakan kualitas lensa, aperture dan kemampuan untuk memproses cahaya pada iPhone jauh lebih baik.

Tak kalah penting, kamu juga harus tahu bahwa kamera smartphone pada umumnya akan berkinerja kurang baik pada kondisi cahaya rendah, terutama pada smartphone murah yang bukan kelas flagship. Jadi hal tersebut harus dimaklumi, meski pada artikel ini kami akan tetap berusaha memilih yang terbaik.

Rekomendasi HP Murah Dengan Kamera Terbaik Saat Ini (2022)

1. Realme 9 Pro Plus - Harga 4 Jutaan


Realme 9 Pro Plus merupakan rekomendasi HP murah dengan kamera bagus terbaru 2022. Alasan utamanya tentu ada di kamera utama yang menggunakan sensor Sony IMX766 yang bisa sedikit bersaing dengan HP kelas atas seperti Google Pixel 6. Dengan sensor kamera tersebut, bandrol harga 4 jutaan sudah bisa dikatakan murah.

Sensor kamera Sony IMX766 sendiri memiliki resolusi 50 MP, f/1.8, 26mm yang dilengkapi dengan PDAF dan OIS. Dikombinasikan dengan lensa ultrawide beresolusi 8 MP, f/2.3, 119˚, 16mm, 1/4.0", 1.12µm dan 2 MP, f/2.4, (depth).

Sementara untuk kamera depannya memakai sensor 16MP f/2.5 yang dikombinasikan dengan sensor Quad Bayer dan bisa menghasilkan kualitas foto hingga 2304 x 1728 piksel.

Bukan kameranya saja yang bagus, Realme 9 Pro Plus juga punya fitur lengkap dari sudah 5G hingga dilengkapi NFC dan sensor detak jantung. Apalagi baterainya juga sudah mendukung pengisian super cepat hingga 60W.

Realme 9 Pro Plus akan rilis di Indonesia pada 16 Februari 2022 mendatang dengan pilihan penyimpanan 128 GB dan 256 GB.

2. Samsung Galaxy A03 (2022) - Harga 1,6 Juta


Galaxy A03 (2022) merupakan rekomendasi HP murah 1 jutaan yang kameranya bagus. Dimana kualitas foto secara keseluruhan sudah sangat bagus untuk kelas entry level di harga 1 jutaan. Mode kamera autonya bisa menghasilkan foto yang detail dengan rentang dinamis yang bagus dan tone warnanya juga tampak natural. Meski tentunya ada keterbatasan di beberapa kondisi yang terlalu terang seperti saat memfoto dengan latar langit. 

Selain itu, kekurangan lainnya ada di perekaman video yang kurang bisa diandalkan. Hal yang cukup wajar untuk HP kelas entry level yang umumnya tidak didukung stabilizer dan hanya mendukung video beresolusi 1080p dengan 30 fps.

3. Samsung Galaxy M32 - Harga 2,8 Juta


Samsung Galaxy M32 bisa jadi rekomendasi HP murah 2 jutaan kamera terbaik yang masih worth it dibeli saat ini. Bukan hanya kamera utama dengan sensor 64 MP, f/1.8, 26mm saja yang bagus, tapi kamera depan untuk selfie dengan lensa 20 MP, f/2.2, (wide) juga oke. Selain itu, layarnya luas dan enak buat sosial media atau nonton, karena panel layar sudah Super AMOLED dengan resolusi 1080 x 2400 pixel.

Terdapat 2 varian Galaxy M32 yang hadir di Indonesia yaitu dengan varian paling murah versi 128 GB dengan RAM 6GB dibandrol mulai dari 2,8 juta, sedangkan untuk RAM 8 GB ada dikisaran 3 juta rupiah.

4. Xiaomi Mi 11 Lite - Harga 3,6 Juta


Dibandrol dengan harga 3 jutaan, Xiaomi Mi 11 Lite sudah mengusung konfigurasi tiga kamera di bagian belakang. Komposisinya adalah Kamera utama 64 MP (f/1.79, 6P Lens), Ultra Wide 8 MP  (f/2/2), dan Telemacro 5MP (f/2.4).

Sedangkan untuk urusan swafoto, HP pabrikan china ini dipersenjatai oleh kamera selfie berukuran 16 MP. Bukan hanya berfoto, kamera depan ini juga dapat merekam video hingga resolusi 4K 30 fps.

Untuk bagian belakang tadi, kamu dapat memproduksi video dengan kualitas perekaman 4K 30 FPS dan Ultra Wide/Macro up to 1080p 30 FPS.

Dari sisi fitur, kamera Mi 11 Lite ini cukup lengkap sehingga dapat mendukung performa pengambilan foto dan video dalam berbagai kondisi. Sebut saja hasil rekaman video yang sangat bagus karena sudah dilengkapi fitur Gyro-EIS.

5. Redmi Note 10 Pro - Harga 3,8 Juta


Xiaomi kembali mebekali seri Note 10-nya dengan kamera 108 MP. Namun berbeda dengan pendahulunya, Redmi Note 10 Pro Max sudah menggunakan sensor ISOCELL HM2 dengan teknologi nonapixel. Teknologinya naik sangat signifikan dibanding Mi Note 10 Pro dan Mi 10T Pro yang menggunakan tetrapixel.

Hasil jepretan kamera 108 MP yang diambil pada resolusi 12 MP sangat apik, apalagi jika mengingat harga yang di patok terbilang murah untuk kelasnya. Dynamic range bagus, brightness-nya tidak lebay, kontras baik, dan noise yang dihasilkan minim. Tingkat ketajamannya pun bagus, namun masih sering terlihat beberapa bagian yang oversharpening.

Kamera ultrawide pada Redmi Note 10 Pro yang menggunakan sensor Sony IMX 355 ternyata cukup baik. Hasil yang tertangkap cukup tajam dan noise-nya rendah. Warnanya juga terbilang akurat. Untuk kamera makro, HP ini mengusung resolusi 5 MP dengan Sensor OmniVision OV5675. Walau warnanya masih kurang akurat dan kurang di segi kontras, hasil tangkapan masih lebih tajam dibanding beberapa perangkat di pasaran yang kebanyakan masih menggunakan kamera 2 MP.

Sedangkan untuk kamera selfie, HP ini sangat memerlukan cahaya yang cukup dan kurang dapat diandalkan untuk pencahayaan rendah

6. Oppo F19 Pro


Oppo F19 Pro + 5G hadir dengan konfigurasi empat kamera, yakni kamera utama 48 MP (f/1.7) dengan sensor OmniVision OV48B, kamera ultrawide 8 MP (f/2.2), kamera macro 2 MP (f/2.4) dan kamera depth sensor 2 MP (f/2.4).

Oppo juga bertaruh pada kualitas pengambilan gambar di keadaan Low-light yang mereka klaim dapat menghasilkan kualitas jepretan memuaskan karena kehadiran AI Camera Ultra Night Vision.

Sementara untuk urusan rekam video, OPPO F19 Pro menawarkan dukungan untuk perekaman video 720P (30FPS), 1080P (30FPS),  hingga 4K (30FPS).

7. Vivo V21 5G



Vivo V21 5G adalah HP Vivo terbaru yang dirilis pada 24 Mei 2021 lalu. Smartphone yang sangat cocok bagi kamu yang lebih mengutamakan desain dan kualitas kamera.

Vivo V21 5G dirancang dengan konsep desain "Toughtful and Sophisticated Design Element". Desain smartphone nampak elegan dengan anti-glare matte glass yang juga menampilkan kesan mewah. Materialnya juga sangat berkualitas, nyaman digenggam dan tidak mudah kotor. Sementara untuk frame, vivo V21 menggunakan flat frame design yang nampak sederhana tapi tetap artistik.

V21 5G ini tidak memiliki spesifikasi chipset yang wah, karena smartphone ini lebih dirancang untuk penggunaan sehari-hari. Sebagai gantinya Vivo lebih mengutamakan kamera dan desain yang lebih unggul dari kompetitor dikelas yang sama. Meski begitu, performa secara keseluruhan untuk medsos, WA dan bermain game casual bagus dan smooth. Plus kelebihan lainnya ada pada baterai yang cukup tahan lama dan sudah mendukung fast charging hingga 33W (terbilang cepat). 

8. Vivo V20 SE - Harga 2 Juta



Vivo V20 SE didesain cantik dengan 3 kamera belakang yang melintang dari atas ke bawah dengan modul persegi panjang menonjol keluar bodi.

Empat mata kamera tersebut merupakan lensa utama 48 MP, mode ganda (ultra width-angle dan super makro) 8 MP, dan depth sensor 2 MP. Tak absen dukungan Super Night Mode juga hadir, membuatmu dapat mengabadikan momen bahkan dalam kondisi kurang cahaya.

Di depan ada Kamera beresolusi 32 MP yang mereka juluki “Super Night Selfie” mengisi poni kecil di bagian atas layar. Tersemat juga berbagai macam fitur pendukung swafoto, seperti Selfie Softlight Band, AI Face Beauty, dan Multi-Style Portrait.

Semua konfigurasi mata kamera ini tidak hanya dapat dipakai menghasilkan foto-foto menawan melainkan juga mampu melahirkan video Ultra Stable dan 4K Video.

9. Realme Narzo 30 Pro



Realme Narzo 30 Pro yang dapat memenuhi kebutuhan gaming menengah ini dibekali kamera utama 48MP lensa bukaan  f/1.8  dengan piksel 0,8 µm dan dukungan teknologi binning 4-in-1, ditambah kamera ultrawide-angle 8MP (119º), yang juga bisa membantu di mode Stabilisasi Video Maks UIS, serta kamera makro 2MP (jarak pemotretan 4cm).

Urusan berfoto di cahaya rendah akan terbantu oleh mode Super Nightscape. Begitu pun di bagian depan yang juga memiliki mode Super Nightscape dengan perangkat Kamera bersensor 16MP.

Untuk memproduksi video, kamera mendukung hingga 4K 30 fps dan 1080p 60 fps, serta ada mode Cinema (rasio aspek 21: 9) dan stabilisasi gambar digital (UIS Video Stabilization).

10. Vivo V15 Pro



Vivo V15 Pro ini dibekali tiga kamera yang terdiri dari kamera utama 48 MP, kamera ultrawide 8 MP, dan juga kamera bokeh 5 MP. Kemampuan memotret dalam keadaan low light-nya juga dapat diandalkan. 

Tergantung preferensi, namun lensa wide di sini masih agak mengecewakan hasil jepretan masih terlihat kasar terutama di area yang kurang cahaya, mungkin dari rentang pikselnya. Lekukan frame yang harusnya muncul pada efek wide juga tampak absen, karena hasil foto terasa tidak terlalu dramatis. 

Namun yang menarik adalah pemanfaatan lensa bokeh. Kamu dapat mengatur tingkat buram dari background objek utama. Opsi bukaan lensa yang ditawarkan mulai dari F0.95 – F16 dan masih bisa dinaikkan ketika hasil foto sudah tersimpan di galeri. 

Selain tiga lensa di belakang, Vivo 15 juga dibekali kemampuan AI dan berbagai fitur bagus. Mulai dari mode HDR, Live Photo, serta Portrait Light Effect yang dapat memberi efek pantulan cahaya bagaikan foto studio. Fungsi AI-nya mampu membaca kebutuhan efek yang disesuaikan dengan kondisi objek foto. 

Jika kamu senang adjust kamera manual, ada mode PRO untuk digunakan. Kamu dapat melakukan pengaturan ISO, Shutter Speed, Aperture, hingga White Balance.

Demikainlah rekomendasi kami untuk HP murah dengan kamera terbaik. Semoga tulisan ini dapat  memberimu pencerahan HP yang mana yang akan kamu bawa pulang.