Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

10 Laptop 4 Jutaan Terbaik 2023

10Terbaik.com Tekno - Jika budget kamu terbatas dan sedang mencari laptop murah yang terjangkau, maka salah satu solusi terbaik yaitu dengan membeli laptop secara online dari beberapa marketplace. Karena biasanya beberapa toko online membanderol harga di bawah retail dan juga terkadang ada penawaran diskon yang bagus.

Dengan budget terbatas yaitu sekitar 4 juta hingga 5 juta, setidaknya kamu harus memahami bahwa jenis laptop ini tidak dibangun untuk bermain game PC terbaru. Untuk keperluan game, cek postingan kami mengenai laptop gaming murah terbaik. Rekomendasi laptop untuk main game dengan harga murah, aplikasi berat atau hal-hal lain yang memerlukan tingginya penggunaan prosesor dan grafis.

Kamu harus paham, laptop dengan harga 4 jutaan termasuk ke dalam entry-level. Di mana umumnya spesifikasi laptop hanya dapat melakukan komputasi ringan seperti office, browsing internet, musik, dan kegiatan komputasi dasar lainnya. Meski memang beberapa game PC jadul dan casual masih bisa kamu mainkan.

Kami berusaha untuk memilih beberapa laptop 4 jutaan terbaru dengan spesifikasi paling bagus dan worth it saat ini. Rekomendasi laptop 4 jutaan paling bagus dengan OS Windows 11 dan penyimpanan sudah SSD.

Rekomendasi Laptop 4 Jutaan SSD Terbaik & Terbaru

1. Acer Aspire 3 Slim - Harga 4,5 Juta


Acer Aspire 3 Slim

Spesifikasi

  • Layar: 14" IPS FHD (1920x1080)
  • CPU: AMD Athlon Silver 3050U 2.30 GHz
  • Kartu Grafis: Integrated Radeon™ Graphics
  • RAM: 4 GB / 8 GB DDR4 SDRAM
  • Penyimpanan: 256 GB SSD (Upgradeable)
  • OS: Windows 11 Home + Office Home Student 2021

2. Asus Vivobook Go - Harga 4,3 Juta


Asus Vivobook Go

Spesifikasi

  • Layar: 14" LED Backlit FHD (1920 x 1080)
  • CPU: Intel® Celeron® N4020 1.1 GHz
  • Kartu Grafis: Integrated Intel® UHD Graphics 600
  • RAM: 4GB DDR4 on board
  • Penyimpanan: 512GB M.2 NVMe™ PCIe® 3.0 SSD
  • OS: Windows 11 Home + Office Home Student

3. HP 14S - Harga 4,6 Juta



Spesifikasi

  • Layar: 14" HD SVA WLED (1366 x 768)
  • CPU: Intel® Celeron® N4120
  • Kartu Grafis: Integrated Intel® UHD Graphics
  • RAM: 4 GB DDR4-2400 MHz (Upgradeable)
  • Penyimpanan: 256 GB PCIe® NVMe™ M.2 (Upgradeable)
  • OS: Windows 11 Home + Office Home Student

4. Lenovo IdeaPad Slim 3i - Harga 4,2 Juta



Spesifikasi

  • Layar: 14" FHD (1920x1080) TN 220nits Anti-glare
  • CPU: Intel Pentium Silver N5030
  • Kartu Grafis: Integrated Intel UHD Graphics 605
  • RAM: 8GB Soldered DDR4-2400
  • Penyimpanan: 256GB SSD M.2 2242 PCIe 3.0x2 NVMe
  • OS: Windows 11 Home + Office Home Student 2021

Lenovo IdeaPad Slim 3i adalah rekomendasi laptop 4 jutaan untuk pelajar atau mahasiswa yang umumnya menggunakan laptop untuk tugas komputasi dasar seperti mengetik dan membuat presentasi. Apalagi IdeaPad Slim 3i sudah dilengkapi dengan OS Windows 11 dan paket Microsoft Office Original yang jika kamu membeli sendiri software tersebut harganya bisa sampai jutaan.

Lenovo IdeaPad Slim 3i juga punya kelebihan di penyimpanan yang sudah SSD dan berkapasitas cukup besar. SSD ini tentunya meningkatkan performa laptop agar responsif dan waktu loading juga lebih cepat.

5. Lenovo IdeaPad Slim 1 - Harga 4 Juta



Spesifikasi

  • Layar: 14" HD (1366x768) TN 220nits Anti-glare
  • CPU: Intel Pentium Silver N4020
  • Kartu Grafis: Integrated Intel UHD Graphics
  • RAM: 4GB Soldered DDR4-2400 (Upgradeable)
  • Penyimpanan: 256GB SSD M.2 2242 PCIe 3.0x4 NVMe (Upgradeable)
  • OS: Windows 11 Home + Office Home Student

6. Asus Vivobook E410MAO - Harga 4,2 Juta


Asus Vivobook E410MAO

Spesifikasi

  • Layar: 14" IPS FHD (1920 x 1080)
  • CPU: Intel Pentium Silver N4020
  • Kartu Grafis: Integrated Intel UHD Graphics
  • RAM: 4GB DDR4 (onboard)
  • Penyimpanan: 256GB M.2 NVMe SSD
  • OS: Windows 11 Home + Office Home Student

7. Infinix INBook X2 i3 - Harga 4,6 Juta


INBook X2

Spesifikasi

  • Layar: 14" IPS FHD (1920 x 1080)
  • CPU: Intel® Core™ I3 1005G1
  • Kartu Grafis: Integrated Intel® Graphics
  • RAM: 4GB DDR4
  • Penyimpanan: 256GB SSD
  • OS: Windows 11 Home 

8. AXIOO Slimbook 14 Ryzen 3 - Harga 4,7 Juta


AXIOO Slimbook 14

Spesifikasi

  • Layar: 14" IPS FHD (1920 x 1080)
  • CPU: AMD Ryzen™ 3 3200
  • Kartu Grafis: AMD Radeon™ Vega Graphics
  • RAM: 8 GB DDR4
  • Penyimpanan: 256 GB SSD
  • OS: Windows 10 Pro

Axioo SlimBook 14 S1 Ryzen 3 bisa jadi rekomendasi laptop 4 jutaan yang bagus untuk main game. Walau memang game PC yang bisa dimainkan tentunya terbatas. Axioo SlimBook 14 S1 sendiri merupakan salah satu laptop Ryzen 3 termurah saat ini. Prosesor Ryzen 3 ini mempunya kinerja grafis paling bagus di antara laptop 4 jutaan lain yang kebanyakan menggunakan Intel Pentium & Celeron.

Satu hal yang harus diperhatikan mungkin ada di build-quality yang tak sebagus laptop-laptop dengan merk ternama dan ini juga bukan laptop model baru.

9. Lenovo D330 - Harga 4,3 Juta


Lenovo D330-10IGM satu-satunya laptop dalam daftar ini yang belum SSD. Laptop ini sendiri merupakan pilihan laptop 2 in 1 harga 4 jutaan yang masih tersedia saat ini. Meski performanya standar, IdeaPad D330 masih mumpuni untuk menunjang produktivitas sehari-hari seperti internetan untuk belajar online atau kerja dengan aplikasi Office.

Fitur 2-in-1 yang bisa membuat Lenovo D330 menjadi laptop ataupun tablet menjadi suatu kelebihan. Selain itu daya tahan baterai yang relatif tahan lama dan lebih unggul dari kebanyakan kompetitor juga jadi nilai plus. Cocok bagi pelajar atau mahasiswa yang sering beraktivitas di luar ruangan atau di luar kantor.

Namun hal yang perlu kamu perhatikan, laptop ini portnya kurang lengkap dan saya pribadi kurang nyaman dengan keyboardnya dan touchpad mouse yang kurang responsif.

10.  KUU YOBOOK 13.5 3K - Harga 4,3 Juta


KUU YOBOOK 13.5 tidak diragukan lagi merupakan salah satu laptop 4 jutaan dengan spesifikasi terbaik yang bisa kamu beli saat ini. Selian itu, KUU YOBOOK juga merupakan laptop 4 jutaan dengan layar terbaik yang dapat memberikan efek visual dan kenyamanan saat menatap laptop. Apalagi material desain berbahan metal, keyboard sudah backlit dan ada sensor fingerprint.

KUU YOBOOK memiliki spesifikasi layar IPS berukuran 13,5 inci dengan resolusi 3K. Kinerja prosesor Intel Pentium J3710 dengan opsi RAM 4/8 GB juga lebih cepat dari pada laptop 4 jutaan umumnya yang memakai Intel N4100. Memastikan KUU YOBOOK 13.5 adalah laptop tercepat di kelas entry-level dan harusnya bersaing dengan laptop yang memakai Intel Core i5 generasi ke-4 dengan konsumsi daya yang kecil.

Selain itu, kinerja keseluruhan laptop juga didukung penyimpanan SSD SATA yang lebih unggul dari HDD biasa. Sehingga performa dan waktu loading lebih cepat dan masimal. Untuk daya tahan baterai, laptop ini menggunakan baterai lithium berkapsitas 5000mAh, dimana dalam penggunaan biasa dapat bertahan sekitar 5 jam.